Warning: Undefined array key "hidden" in /home/website/public_html/berkas/plugins/fusion-builder/shortcodes/fusion-gallery.php on line 756

Warning: Undefined array key "hidden" in /home/website/public_html/berkas/plugins/fusion-builder/shortcodes/fusion-gallery.php on line 756

Warning: Undefined array key "hidden" in /home/website/public_html/berkas/plugins/fusion-builder/shortcodes/fusion-gallery.php on line 756

Kebumen, Jawa Tengah – Pemerintah melalui program pembangunan nasional “ Akses Universal Air Minum dan Sanitasi “ menetapkan bahwa pada tahun 2019 Indonesia dapat menyediakan layanan air yang aman dan sanitasi yang layak bagi seluruh rakyat. Terkait dengan hal tersebut, Pemerintah melalui Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) terus berupaya untuk memberikan bantuan berupa sarana air minum skala desa kepada desa yang membutuhkan. Tahun 2017 Desa Jatiluhur Kecamatan Rowokele Kabupaten Kebumen mendapatkan bantuan sarana air minum perdesaan tersebut.

Peresmian bantuan sarana air minum skala desa  untuk Desa Jatiluhur Kecamatan Rowokele Kabupaten Kebumen dilaksanakan Kamis, 25 Januari 2018 oleh Wakil Bupati Kebumen, KH. Yazid Mahfudz didampingi oleh Dra. Eni Kusuma Astuti MSc dari Kemendes PDTT pusat. Sarana air minum tersebut akan dimanfaatkan oleh seluruh penduduk Desa Jatiluhur dan dikelola lewat BUMDesa. “Saya harap sarana air minum ini dapat dikelola dengan baik, karena pada dasarnya Pemerintah Kabupaten akan selalu mendukung dan komitmen pada program program air bersih yang ada di Kebumen,” kata Wakil Bupati memberikan sambutan.

Sementara itu, Dra. Eni Kusuma Astuti MSc dari Kemendes PDTT, dalam sambutannya mengharapkan sarana air minum skala desa sistem pengolahan RO yang dikelola oleh BUMDesa ini dapat meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Desa Jatiluhur dan meningkatkan produktivitas ekonomi dan potensi desa lainnya.

Pembangunan Sarana air minum skala desa ini mengeluarkan biaya sebesar Rp 1,5 Milyar dari bantuan Kemendes PDTT dan Rp 173 Juta dari Dana Desa meliputi pembangunan broncapt, pembangunan gedung , pembangunan instalasi pengolahan air minum sistem RO, rumah pompa, dan sistem distribusi air.

Peresmian dilakukan dengan pengguntingan pita, pemotongan tumpeng dan penandatanganan prasasti. Turut hadir pada acara ini, Endang Sri Rejeki dan Made Safitri dari Kemendes PDTT, Camat Rowokele, beberapa pejabat dari OPD Kebumen, dan sejumlah tokoh masyarakat lainnya. (Tazrian Noordi;Deddy S-WDA NMC)