Lima Puluh Kota, Sumbar – Kebahagian dan keceriaan nampak pada wajah-wajah masyarakat warga Jorong Apar Nagari Sungai Naniang di Kecamatan Bukit Barisan Kabupaten Lima Puluh Kota, Provinsi Sumatera Barat.

Saat matahari mulai meninggi terdengar alunan musik talempong mengiringi gerak gemulai nan lincah siswa-siswi SMAN 1 Kecamatan Bukit Barisan memainkan Tari Gelombang yang biasanya dipersebahkan untuk menyambut tamu di Ranah Minang. Tarian tersebut dipersembahkan kepada perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan pemerintah daerah setempat yang hadir ke desa untuk meresmikan sarana air minum hasil kegiatan Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas), Selasa (03/03/2020). Satu demi satu acara berjalan dengan penuh hikmat. Acara bertambah meriah dengan hadirnya ratusan masyarakat warga Jorong Ampar yang tumpah ruah menyaksikan jalannya acara.

Ketua KKM ‘Sutra Saiyo’ Aminah dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Jorong Apar dan para perantauan atas kontribusi dan partisipasinya dalam menyukseskan program Pamsimas. Program Pamsimas berhasil membangun jaringan perpipaan untuk mengalirkan air ke pemukiman warga sepanjang 5 Km dilengkapi dengan 8 unit bangunan kran umum (KU) untuk menjangkau pelayanan bagi 146 KK atau sekitar 450 jiwa.

Untuk mendukung kegiatan perilaku hidup bersih dan sehat di sekolah, sebagai bagian kegiatan Pamsimas, di SDN 04 Sungai Naniang dibangunkan 1 unit Sarana Cuci Tangan (SCT) dilengkapi dengan 5 kran untuk cuci tangan.  “Mudah-mudahan sarana ini akan sangat berguna dan kegiatan Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) akan menjadi budaya bagi anak-anak sekolah,” terang Aminah.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Lima Puluh Kota Ir Irfendi Arbi, MP diwakili Camat Bukit Barisan Wardi S Dt. Parpatiah menyampaikan apresiasi atas peningkatan capaian sarana sanitasi di Jorong Apar.  Berkat adanya air Pamsimas, kerjasama dan kerja keras KKM, Satlak bersama-sama dengan masyarakat, warga dengan kesadarannya sendiri mulai membangun jamban di rumah masing-masing.

Camat Wardi menyampaikan terima kepada KKM, Satlak, dan warga masyarakat, serta Kepala Puskesmas Baruh Gunung yang sudah melakukan verifikasi Stop Buang Air Besar Sembarangan (SBS) di Jorong Apar. “Alhamdulillah ………. hasilnya dari 146 KK yang ada di Jorong Apar sebanyak 141 KK sudah memiliki Jamban Sehat Permanen (JSP), 1 KK menggunakan Jamban Sehat Semi Permanen (JSSP), dan 4 KK menggunakan jamban sharing (jamban komunal). Ini merupakan capaian yang luar biasa,” ucap Camat Wardi yang disambut tepukan meriah seluruh hadirin yang hadir. Capaian sarana sanitasi tersebut dituangkan dalam Berita Acara Verifikasi SBS yang ditandatangani Kepala UPTD Puskesmas Baruh Gunung, Hendrawati, SST dan Camat Bukit Barisan.

Kebahagiaan dan rasa syukur warga Jorong Ampar bertambah lagi ketika mendengar kabar gembira yang disampaikan Rifki Satria, ST, Kepala Satker PIP Dinas PUPR Kabupaten Lima Puluh Kota. Rifki Satria dalam sambutannya menyampaikan, pada tahun anggaran 2020 akan mengalokasikan dana Pokok Pikiran Anggota DPRD yang ditumpangkan dalam DPA sebesar Rp 130 juta untuk peningkatan pelayanan air minum dari kran umum (KU) menjadi sambungan rumah (SR).

Lengkap sudah kebahagian warga masyarakat Jorong Apar. Rasa letih selama proses pembangunan Pamsimas sudah terobati dengan mengalirnya air Pamsimas ke dekat permukiman warga, wargapun menjadi semakin mudah melakukan BAB (Buang Air Besar) di rumah masing-masing. Stimulan program Pamsimas yang juga melibatkan partisipasi dan swadaya masyarakat, telah mendorong alokasi dana lain (Dana Pokok Pikiran Anggota DPRD) untuk peningkatan pelayanan melalui pengadaan sambungan rumah (SR).

Acara peresmian sarana Pamsimas ditutup dengan makan siang bersama  ‘Makan Bajamba’, sebuah tradisi masyarakat di Ranah Minang yang tak lekang oleh waktu.

Jorong Apar telah membuktikan; air merupakan hadiah ketika masyarakat bersedia melakukan perubahan perilaku secara sukarela dengan membangun jamban sehat sesuai stándar kesehatan.  (Rosnimar-DC Kab Lima Puluh Kota/Hartono Karyatin-Media Sp PAMSIMAS).